10 Tips Foto Selfie Yang Kreatif



Belakangan ini tengah marak trend foto selfie dan bisa dibilang trend ini telah menjadi semacam gaya hidup. Trend foto selfie juga menjangkiti kalangan selebritis bahkan sejumlah atlit olahraga terkenal juga mulai menggandrungi foto selfie. Banyaknya smartphone dengan harga yang terjangkau menjadi faktor maraknya trend foto selfie. Jika anda ingin foto selifie anda lebih berbeda dengan yang lain maka bisa mengikuti 10 tips foto selfie yang kreatif berikut ini:


 
1.      Download aplikasi khusus seperti Camera 360 agar hasil hasil foto anda terlihat lebih terang. Dengan menggunakan aplikasi tertentu maka anda bisa melakukan editing foto sehingga foto anda akan terlihat lebih menarik.
2.      Perhatikan pencahayaan saat anda mengambil foto. Usahakan jangan membelakangi cahaya dan jika smartphone anda tidak dilengkapi lampu flash jangan mengambil foto pada malam hari. Waktu ideal untuk mengambil foto yaitu pada pagi hari atau sore hari.
3.      Perhatikan sudut pengambilan gambar agar foto selfie anda terlihat bagus. Anda bisa berlatih dengan mengambil gambar dari berbagai sudut sehingga anda mengetahui sudut pengambilan gambar mana yang paling pas.
4.      Gunakan pakaian yang sesuai dan bila perlu gunakan aksesoris pendukung agar foto selfie anda terlihat menarik. Anda juga bisa menggunakan kostum dan properti yang unik agar foto selfie anda terlihat lucu.
5.      Gunakanlah objek reflektif  seperti cermin dalam mengambil foto selfie. Kebanyakan orang yang melakukan foto selfie menggunakan objek reflektif yaitu cermin. Jika anda ingin tampil beda maka anda bisa menggunakan objek reflektif lain seperti kacamata.
6.      Jangan terlihat kaku saat melakukan foto selfie. Anda tidak harus selalu tersenyum karena foto selfie bisa menampilkan emosi anda jadi ketika anda sedang sedih maka anda bisa menunjukkan eksperi yang sedih seperti menangis.
7.      Cobalah untuk mengcrop atau merotasi hasil foto selfie anda sehingga foto selfie anda tidak terlihat monoton seperti foto selfie pada umumnya. Anda bisa menciptakan kesan yang misterius sekaligus eksploratif dari foto selifie anda.
8.      Jika anda hendak mengambil foto di kamar mandi usahakan agar barang-barang seperti handuk, sikat atau pakaian yang tergantung terambil gambarnya.
9.      Begitu juga saat anda mengambil foto selfie di tempat yang ramai. Usahakan tidak ada foto orang lain yang terambil gambarnya.
10.    Perhatikan juga kesopanan saat mengambil foto selfie karena cukup marak foto selfie yang terlihat kurang baik.
Anda bisa berbagi foto selfie anda di jejaring sosial atau media lainnya. Ada baiknya anda melakukan sedikit editing seperti memberikan sedikit efek agar foto selfie anda lebih menarik. Demikianlah tips dari kami tentang 10 tips foto selfie yang kreatif.
Previous
Next Post »